Magnet adalah benda yang mempunyai gaya tarik terhadap benda lain yang terbuat dari besi atau baja. Magnet banyak digunakan sebagai komponen industri alat elektronik seperti televisi, kulkas, kompas, peralatan kedokteran modern, dan lainlain. Karena sifat-sifatnya, magnet ini terus dikembangkan dengan menggunakan teknologi yang semakin modern agar dapat dimanfaatkan lebih maksimal.
Berikut ini merupakan contoh latihan soal harian kelas 6 muatan pelajaran IPA kurikulum 2013 pada KD 3.4 Mengidentifikasi sifat-sifat magnet dalam kehidupan sehari-hari. Semoga soal ini dapat dijadikan referensi bagi pendidik maupun peserta didik.
Soal Kelas 6 IPA KD 3.4 Tentang Sifat-sifat Magnet Kurikulum 2013
- Jelaskan cara membuktikan magnet mempunyai gaya tarik terhadap besi atau logam tertentu!
- Di manakah gaya tarik terbesar pada magnet? Jelaskan cara membuktikannya!
- Logam apa saja yang dapat ditarik oleh magnet?
- Tuliskan langkah-langkah percobaan untuk membuktikan magnet dapat menembus benda !
- Sebutkan benda apa saja yang dapat ditembus oleh gaya magnet!
Semoga dapat bermanfaat.